1 2 3 4

Jumat, 25 September 2015

7 fakta 7 tahun ponsel Android pertama di dunia

T-Mobile G1 diperkenalkan di Jerman, 19 Januari 2009.
Tanggal 23 September lalu, Google merayakan tujuh tahun usia ponsel Android pertama, dengan membagikan tiga wallpaper gratis. Ponsel Android pertama di dunia adalah HTC Dream yang diperkenalkan pada tanggal 23 September 2008.
Berikut ini adalah 7 fakta dari ponsel bersejarah tersebut.

Dikenal juga dengan nama T-Mobile G1
HTC Dream pertama kali dirilis oleh operator T-Mobile asal Amerika Serikat. Saat itu ponsel tersebut dinamakan T-Mobile G1. Ponsel ini akhirnya dihentikan produksinya oleh T-Mobile pada tanggal 27 Juli 2010. Bulan Oktober di tahun yang sama, muncul T-Mobile G2, penerus G1 dengan bentuk yang serupa.

Bos T-Mobile Jerman, Hamid Akhavan, memperkenalkan G1 di Hamburg, Jerman (19/1/2015).
Bos T-Mobile Jerman, Hamid Akhavan, memperkenalkan G1 di Hamburg, Jerman (19/1/2015).
 
Tidak memiliki virtual keyboard
Meskipun sistem operasi Android yang digunakan HTC Dream mendukung layar sentuh, namun menurut PhoneArena saat itu Android 1.0 belum mendukung papan ketik virtual yang ditempatkan di layar. Sehingga HTC Dream menggunakan papan ketik QWERTY dengan model geser keluar dan memiliki trackpad untuk navigasi menu.
View image | gettyimages.com
 
Spesifikasi sederhana
Dibandingkan ponsel pintar saat ini, spesifikasi HTC Dream sangat sederhana. Layarnya hanya 3,2 inci, lebih kecil dibandingkan iPhone pertama yang memiliki dimensi 3,5 inci namun memiliki resolusi yang sama yaitu 320 x 480 piksel. Prosesornya pun hanya satu inti dengan kecepatan 528MHz. Kapasitas RAM HTC Dream hanya 192MB, kecil bila dibandingkan dengan ukuran GB yang disediakan gawai-gawai terkini, namun termasuk besar dan canggih untuk ukuran saat itu.
Tabel perbandingan spesifikasi HTC Dream (2008) dengan Google Nexus 6 (2015) menunjukkan spesifikasi yang sudah jauh berbeda.
Tabel perbandingan spesifikasi HTC Dream (2008) dengan Google Nexus 6 (2015) menunjukkan spesifikasi yang sudah jauh berbeda.

Terjual jutaan unit
Pada bulan April tahun 2009, T-Mobile mengumumkan bahwa mereka berhasil menjual lebih dari 1 juta unit G1 di Amerika Serikat. Lembaga riset pemasaran AdMob mengestimasikan di bulan Maret bahwa G1 meraih pangsa pasar 6 persen di negeri Paman Sam.
View image | gettyimages.com
 
Lahirnya proses rooting untuk Android
Dikarenakan sistem operasi Android bersifat open source, HTC Dream menjadi target populer untuk dimodifikasi. Para pengembang pun menemukan eksploitasi perangkat lunak yang memungkinkan pengguna mendapatkan akses superuser. Proses ini disebut dengan istilah "rooting".

Dari Android 1.0 hingga Android 1.6 Donut
HTC Dream bisa ditingkatkan versi Android-nya, untuk menambah fitur baru dan membawa beberapa perbaikan pada ponsel ini. Pertama kali dirilis menggunakan Android 1.0, sistem operasi ponsel ini dapat diperbarui hingga Android 1.6 (Donut) pada bulan Oktober 2009. Tidak semua versi ponsel ini menikmati Donut, versi Rogers di Kanada hanya mendapatkan pembaruan hingga Android 1.5 Cupcake saja.

Pembaruan tidak resmi
Jika Donut dinikmati secara resmi, untuk pembaruan tidak resmi, pada tahun 2012 HTC Dream mendapatkan pembaruan ke Android 4.2 Jelly Bean. Seperti diwartakan PhoneArena, pembaruan ini adalah hasil kerja keras para pengembang di CyanogenMod. Tentu tidak semua fitur berjalan sempurna, dikarenakan perangkat keras gawai ini yang sudah kurang canggih untuk menikmati Jelly Bean.


(sumber)

0 komentar:

Posting Komentar

  • Blogger news

  • Blogroll

  • About